Resep Rahasia : Agar-agar Potong


6. Agar-agar Potong
( Kueh Melayu )

Persediaannya :
agar-agar satu tahil
gula pasir satu kati
Peraturannya :
Agar-agar direndam lebih dahulu kemudian dicuci bersih-bersih. Sudah itu ambil 3/4 agar-agar itu, dimasak dengan 3/4 kati gula. Apabila sudah masak, ditapis. Bahagi empat dan dibuat empat warna yaitu merah, hijau, kuning, dan coklat. Warna ini mengikuti kesukaan sendiri. Kemudian disejukkan. Ambil agar-agar yang tinggal 1/4 itu, dimasak pula dengan gula yang 1/4 kati itu dengan tiada dibuat warna apa-apa. Agar-agar yang empat warna itu, bila sudah sejuk dipotong kecil-kecil mengikut kesukaan sendiri bunganya. Sudah dipotong-potong, campurkan semuanya. Buat dalam mangkok atau pinggan. Agar-agar yang dimasak kemudian itu ditapis. Kemudian dicurahkan ke dalam mangkok yang berisi agar-agar yang telah dipotong dan bercampur semuanya itu. Bila sudah sejuk dan keras, dipotong-potong dan nampaklah di dalamnya berbagai-bagai warna.

Sumber :

Hidangan MelayuSiti Rodhiyah binti Muhammad Saleh. 1949

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tanggapan atas Pertanyaan Modul 7 tentang Perkembangan Membaca Anak pada Mata Kuliah Metode Pengembangan Bahasa untuk Mahasiswa Program Studi S.1 PGPAUD Universitas Terbuka UPBJJ Batam Pokjar Dabo Singkep

Penilaian Pengetahuan dan Keterampilan dalam K13

Tanggapan atas Pertanyaan Modul 6 tentang Perkembangan Menulis Anak pada Mata Kuliah Metode Pengembangan Bahasa untuk Mahasiswa Program Studi S.1 PGPAUD Universitas Terbuka UPBJJ Batam Pokjar Dabo Singkep Masa Ujian 2016.1