# Mengajar tanpa menggurui # Memberi nasehat tanpa merasa lebih hebat #

Kamis, 21 April 2011

Ditusuk Pisau, Pria Sempat Ngopi di Warung


Ditusuk Pisau, Pria Sempat
Ngopi di Warung

     Bayangkan, tidak semua orang mampu melakukan ini ketika dalam keadaan kesakitan karena ditikam perampok. Di Amerika Serikat, seorang pria dalam keadaan dadanya tertancap pisau sepanjang 13 cm, masih sempat memesan kopi di sebuah warung kecil. Dia juga ngobrol dengan pemilik warung dan mengeluhkan keadaan cuaca hari itu.
     Pria berusia sekitar 52 tahun yang tak diketahui identitasnya itu membuat panik pegawai kedai kopi di Warren, Michigan, Amerika Serikat. Pasalnya, dia baru saja menjadi korban perampokan. Terbukti di dadanya masih menancap sebilah pisau. Darah mengucur membasahi perut hingga kakinya. Dia tetap tenang. Bahkan sebelum ke warung kopi, pria itu sempat berjalan-jalan mencari telepon umum.
     Dari kedai kopi itulah dia menelpon saluran darurat 911 agar mengirim ambulans. Dalam pembicaraan di telepon pria itu mengatakan, „Saya duduk di kedai kopi Bray’s karena di sini ada kursi. Cuaca di luar dingin sekali,“ katanya seperti dikutip AP, Kamis ( 21 / 12 / 2009 )
     Tak lama kemudian datanglah sebuah ambulans menjemputnya. Pria korban perampokan itu langsung dibawa ke rumah sakit guna menjalani pengobatan. Sakitnya cukup parah. Namun dia tampak cukup tegar.


(Karya Zaenuddin H.M. 111 Peristiwa Aneh Sejagat. PT Ufuk Publishing House. @2010)

Č☼ÞΨЯΪбĤŤ βψ Encik_Syamsul_Hendry®

Kamus Cakap Melayu

oleh E. Syamsul Hendry

Tidak ada komentar:

Posting Komentar